daunkelor.com – Hallo sobat d’kelor, semoga selalu sehat hari ini! Kali ini gue mau sharing tentang resep kue lumpur lapindo yang super lembut. Cara membuat kue lumpu lapindo mudah dan praktis. Buat sobat d`kelor yang sebentar lagi merayakan hari raya imlek, kue lumpur lapindo ini sangat cocok untuk disajikan.
Sobat d’kelor mungkin sudah biasa membuat kue lumpur. Nah jika sobat d’kelor mau mencoba menu baru, bisa mencoba membuat kue lumpur lapindo. Kue lumpur lapindo adalah kue basah tradisional dengan isian vla lembut. Vla inilah yang memberikan sensasi tersendiri saat di makan serasa meleleh ketika digigit.
Cara membuat kue lumpur lapindo lumayan agak panjang dan banyak bahan yang dibutuhkan. Namun hasil dan rasanya dijamin super lembut dan sangat enak. Yuk! simak cara membuat dan resep kue lumpur lapindo dengan isian vla yang super lembut dan meleleh ketika digigit.
Resep Kue lumpur Lapindo
Bahan Kue Lumpur Lapindo
A. Bahan Kulit Kue Lumpur Lapindo
1. 250 gram tepung terigu
2. 2 butir telur
3. 200 ml santan
4. 2 sendok makan gula pasir
5. 1/4 sendok teh garam
6. Pewarna makanan/pasta pandan secukupnya
7. 2 lembar daun pandan (untuk hiasan)
8. 2 sendok makan margarin (telah dilelehkan)
9. Margarin secukupnya (untuk olesan cetakan)
10. 300 ml air matang
B. Bahan Vla Kue Lumpur Lapindo
1. 3 sendok makan tepung maizena
2. 750 ml air santan kental/sedang
3. 125 gram gula pasir
4. 1/4 sendok teh vanili bubuk
5. 1/2 sendok teh garam
6. 1 lembar daun pandan (diikat simpul)
Cara Membuat Kue Lumpur Lapindo
A. Cara Membuat Bahan Kulit Kue Lumpur Lapindo
1. Pertama, siapkan wadah lalu kocok telur dan gula pasir dengan garpu hingga larut.
2. Kemudian, tambahkan tepung terigu, santan, garam dan air matang. Lalu aduk sampai rata menggunakan whisk hingga semua bahan tercampur dan tidak ada gumpalan.
3. Setelah itu, baru tuang margarin yang telah dilelehkan dan pasta pandan secukupnya. Lalu aduk rata hingga adonan berubah warna menjadi hijau.
4. Siapkan cetakan kue lumpur lapindo dan olesi dengan margarin secukupnya.
5. Kemudian, setelah panas, tuang adonan kue lumpur ke dalam cetakan hingga penuh dan panggang sebentar hingga pinggiran adonan kelihatan matang.
6. Bila pinggiran adonan sudah kelihatan matang, ambil sisa adonan di tengah menggunakan sendok makan hingga yang tersisa hanya tinggal kulit kue lumpur.
7. Setelah itu, panggang kulit kue lumpur matang matang merata. Lakukan hingga semua adonan kue lumpur habis, sisihkan.
B. Cara Membuat Vla Kue Lumpur Lapindo
1. Pertama, siapkan panci dan masukkan air santan. Lalu tambahkan garam, daun pandan, vanili bubuk dan gula pasir. Aduk hingga rata.
2. Kemudian, masak air santan dengan api sedang hingga mendidih sambil terus diaduk supaya gula larut.
3. Setelah mendidih air santannya, baru masukkan tepung maizena dan aduk rata supaya tidak ada gumpalan.
4. Setelah itu, masak adonan hingga mengental dan meletup-letup. Ingat jangan lupa test rasa vla nya.
5. Kemudian, setelah vla jadi, angkat dan dinginkan hingga uap panas hilang kira-kira 15 menit.
Setelah vla dingin, ambil bahan kulit kue lumpur lapindo dan tuang bahan vla dengan sendok sebagai isiannya. Lakukan hingga semua adonan habis. Jangan lupa beri hiasan berupa potongan daun pandan di atasnya. Nah, Kue lumpur lapindo sudah siap dihidangkan.
Demikian resep kue lumpur lapindo yang super lembut. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
*dirangkum dari berbagai sumber