daunkelor.com – Benarkah, Sirsak dapat menghilangkan flek hitam pada kulit wajah? Yuk simak penjelasan berikut ini mengenai manfaat sirsak untuk kecantikan.
Nah, bagi para wanita perlu mengetahui manfaat sirsak untuk kesehatan dan kecantikan. Disamping rasanya yang manis dan menyegarkan, ternyata sirsak sangat baik bagi kesehatan wanita.
Buah sirsak mengandung berbagai macam vitamin dan mineral yang sangat penting bagi tubuh, seperti vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin C, kalsium, Kalium, Protein, magnesium dan zat besi.
Karena kandungan nutrisi tinggi dalam sirsak tersebut, maka banyak manfaat yang dapat dari mengonsumsi sirsak. Lantas apa saja manfaat sirsak untuk kecantikan?
Manfaat Sirsak Untuk Wanita
Nah, berikut ini beberapa manfaat sirsak untuk kecantikan yang dirangkum dari berbagai sumber, yuk simak!
1. Hilangkan Flek Hitam
Flek hitam merupakan adalah bintik atau bercak pada wajah yang disebabkan dari pigmentasi kulit secara berlebihan.
Bercak ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti bekas jerawat, kena sinar matahari yang berlebihan, perubahan hormon dan lain sebagainya.
Agar flek hitam pada wajah berkurang bahkan hilang Anda bisa menggunakan buah sirsak atau daun sirsak yang dibuat sebagai masker.
Masker sirsak dapat menjadi perawatan wajah yang alami, karena kandungan didalam sirsak yang dapat membantu memudarkan flek hitam.
2. Atasi Jerawat
Bagi wanita, jerawat memang cukup mengganggu, karena dapat menurangi percaya diri. Untuk mengatasi masalah jerawat ini dapat menggunakan buah sirsak.
Mengonsumsi sirsak secara teratur dipercaya dapat mengurangi pertumbuhan jamur dan bakteri yang menyebabkan timbulnya jerawat.
Sirsak mengandung antibakteri yang dapat mendukung regenerasi sel, sehingga dapat meminimalisir pertumbuhan mikroba pada kulit wajah.
Selain dapat dikonsumsi, sirsak juga bisa dibuat masker untuk merawat kulit wajah. Masker sirsak ini dipercaya efektif untuk mengatasi jerawat.
Cara membuat masker sirsak, campurkan 3 sendok makan daging buah sirsak, sedikit kunyit, 1 sendok makan gel aloe vera dan 2 sendok makan susu, kemudian tempelkan pada bagian wajah yang berjerawat, biarkan hingga mengering dan cuci wajah hingga bersih.
3. Mencerahkan Kulit Wajah
Memiliki wajah yang cerah tentu saja menjadi impian bagi semua wanita. Mengonsumsi buah sirsak secara teratur dipercaya bisa membantu kulit menjadi cerah.
Hal ini berkat kandungan antioksidan dalam sirsak, terutama vitamin C yang dapat membantu produksi kolagen di dalam tubuh.
Selain itu, vitamin C yang terkandung dalam buah sirsak juga dapat membantu menjaga elastisitas kulit dan mencerahkan kulit, terutama kulit wajah.
4. Mencegah Penuaan Dini
Manfaat sirsak untuk kecantikan lainnya adalah dapat membantu mencegah penuaan dini. Hal ini kerap dikaitkan dengan kandungan asam askorbat dan vitamin C yang tinggi dalam buah sirsak.
Asam askorbat dan vitamin C ini memiliki fungsi sebagai antioksidan dalam tubuh yang dapat membantu mengurangi tanda-tanda penuaan, seperti keriput dan pigmentasi pada kulit.
5. Melembabkan Kulit
Kulit kering selalu dihindari bagi banyak orang terutama wanita, sebab kulit kering dapat membuat penampilan kurang menarik. Untuk menghindari hal ini bisa diatasi dengan mengonsumsi buah sirsak secara teratur.
Buah sirsak mengandung senyawa antioksidan, asam askorbat dan dan vitamin C yang sangat baik dalam menjaga kulit tetap lembab, sehingga terhindar dari kulit kering.
Selain itu, kandungan vitamin C yang tinggi dalam buah sirsak mampu menjaga kulit Anda tetap lembab, tampak sehat dan elastis.
6. Cegah Rambut Rontok
Sirsak juga menjadi salah satu bahan alami yang aman dan murah untuk menyuburkan dan mencegah rambut rontok.
Banyak faktor yang menyebabkan rambut rontok, seperti usia, stres, perawatan rambut yang kurang cocok dan gangguan kesehatan.
Vitamin C yang cukup tinggi dalam buah sirsak dipercaya mampu menjaga kesuburan rambut. Untuk mencegah rambut rontok, sirsak dapat dibuat menjadi masker rambut.
Cara membuat masker rambut, tumbuk daun sirsak hingga halus, lalu campurkan daging sirsak yang dihaluskan, kemudian gunakan untuk masker rambut. Biarkan masker rambut selama kurang lebih 30 menit, baru keramas dengan air hangat.
7. Atasi Ketombe
Manfaat sirsak lain adalah dapat membantu mengatasi ketombe. Ketombe ini biasanya muncul, karena kulit kepala kering, stress, iritasi kulit kepala, hormon yang tidak seimbang dan jarang keramas.
Sirsak dikenal sebagai bahan alami untuk mengatasi ketombe, karena sirsak mengandung anti parasit yang dapat membunuh bakteri penyebab munculnya ketombe.
Caranya, tumbuk daun sirsak bersama dagingnya hingga halus, kemudian oleskan sambil dipijatkan dengan lembut pada kulit kepala. Diamkan selama kurang lebih 30 menit, baru dicuci dengan air hangat.
Itulah beberapa manfaat sirsak untuk kecantikan. Buah sirsa bisa dijadikan sebagai perawatan kulit wajah secara alami yang aman dan murah. Anda bisa mengaplikasikan sendiri di rumah.
Semoga bermanfaat!