daunkelor.com – Pernakah Anda makan Selat Solo? Steak Eropa ala Jawa ini merupakan makanan khas Solo, Jawa Tengah yang manis gurihnya bikin kangen.
Makanan ini seperti memadukan antara salad dan steak. Selat Solo ini terdiri dari potongan daging khas dalam, telur rebus, wortel, kentang, selada,tomat, dan buncis, kemudian diberi kuah encer yang berwarna cokelat.
Kuah Selat Solo terbuat dari bawang putih, pala, kecap manis, kecap inggris, cuka, merica dan air. Kuah ini memeilikicita rasa manis dan tercium aroma pala yang cukup kuat.
Penyajian selat solo ini biasanya ditambahkan irisan bawang bombay, keripik kentang, mayones, dan taburan lada hitam dengan butiran kasar untuk menambah sensasi pedas.
Di Solo ada warung selat solo yang unik dan legendaris, yaitu Warung Selat Solo Mbak Lies. Warung ini berlokasi di Jalan Veteran, Gang 2, Serengan, Solo.
Warung selat solo Mbak Lies ini telah berjualan sejak tahun 1978. Di warung ini, selat solonya dilengkapi dengan lidah sapi dan mustard yang menjadi keunikannya.
Resep Selat Solo yang Manis dan Gurih
Jika Anda tidak sempat untuk selat Solo makan di Warung Mbak Lies, Anda bisa membuat sendiri di rumah dengan mengikuti resep dan cara membuat selat Solo yang dirangkum dari Buku 100 Resep Masakan Layak Jual olah Sisca Susanto, yuk simak!
Bahan Selat Solo
1. 500 gram daging has dalam, tusuk-tusuk daging dengan garpu
Bahan Perendam
1. 1/2 sendok teh pala bubuk
2. 1,5 sendok teh garam
3. 2 sendok makan kecap manis
Bumbu Selat Solo
1. 8 bawang merah, iris tipis
2. 3 sendok teh kecap inggis
3. 2 buah tomat, buang biji, potong-potong
4. 3 sendok makan kecap manis
5. 1/4 sendok teh pala halus
6. 4 sendok makan margarin
7. 1 liter air
Bahan Pelengkap
1. 50 gram buncis, kupas, potong menjadi 3 bagian, rebus
2. 100 gram wortel, potong, rebus
3. 250 gram kentang, kukus, kupas, goreng
4. 5 butir telur, kupas, lalu belah 2
5. 5 sendok makan mayonnaise + 1 sendok makan mustard, campur dan aduk hingga rata
Bahan Acar
1. 50 gram ketimun, buang biji, potong kotak
2. 50 gram wortel, kupas, potong kotak
3. 3 butir bawang merah, potong
4. 1/4 sendok teh garam
5. 1 sendok makan gula pasir
6. 1 sendok teh cuka
Cara Membuat Selat Solo
1. Campur daging dengan bahan perendam selama 1 jam.
2. Panaskan margarin, tumis bawang merah, masukkan tomat, kecap manis, kecap inggis, pala, lalu tambahkan air dan rebus hingga daging empuk.
3. Acar: campur semua bahan acar menjadi satu, lalu masukkan ke dalam lemari es.
4. Selanjutnya, rebus semua bahan pelengkap, kecuali mayonnaise dan mustard.
5. Potong daging rata dan hidangkan bersama pelengkap, acar, mayonnaise, dan telur, lalu sirami kaldu kecap.
6. Selat Solo siap disajikan.
Itulah resep dan cara membuat Selat Solo, steak Eropa ala Jawa, makanan unik dan legendaris yang manis gurihnya bikin kangen.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!