daunkelor.com – Ada banyak destinasi wisata hits di Jepara yang bisa bikin seru piknik Anda, karena panorama super cantik kota ukir ini.
Nah, jika Anda lagi cari artikel mengenai destinasi wisata hits di Jepara, Anda di tempat yang tepat.
Jepara adalah salah satu kota di pesisir utara Jawa Tengah yang terkenal dengan keindahan alamnya, terutama tempat wisata bahari.
Jepara memiliki pantai pasir putih, air laut kebiruan dan alam asri yang menjadi daya tarik kota ini.
Tidak hanya itu, Jepara terbilang memiliki destinasi wisata yang sangat lengkap mulai dari wisata alam, wisata sejarah, wisata keluarga, dan wisata religi.
Kota ini banyak merekomendasikan tempat wisata hits wajib dikunjungi untuk menikmati berbagai aktivitas seru selama berlibur bersama keluarga.
Rekomendasi Destinasi Wisata Hits di Jepara
Nah, berikut ini beberapa rekomendasi destinasi wisata hits di Jepara yang perlu anda kunjungi saat berlibur di kota ukir!
1. Pantai Bandengan
Pantai Bandengan Jepara memiliki panjang sekitar 400 meter dengan pasir putih lembut dan air laut yang jernih.
Ombaknya yang tidak terlalu besar, Anda dapat berenang sepuasnya atau snorkeling di tepian tentu bikin seru liburan Anda.
Tidak hanya itu, pihak pengelola juga menyediakan wahana permainan air, seperti banana boat dan jetski yang bisa Anda coba.
Pantai Bandengan juga menjadi salah satu tempat favorit wisatawan untuk melihat sunset sambil menikmati kuline khas Jepara.
Piknik Anda akan semakin asyik lagi, bila momen seru tersebut Anda saksikan bersama pasangan atau keluarga tercinta dari atas perahu nelayan.
Pantai Bandengan terletak di Desa Bandengan, Kecamatan Jepara, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, pandunan menuju lokasi bisa klik disini.
Tiket masuk kawasan Pantai Bandengan ini hanya sekitar Rp 10.000 per orang. Pantai Bandengan Jepara buka setiap hari mulai pukul 07.00 WIB hingga 18.00 WIB.
2. Karimun Jawa
Keindahan pulau Karimun Jawa sudah terkenal di seluruh penjuru Indonesia, bahkan mancanegara. Karimun Jawa memilik pantai pasir putih, air yang bening dan ombak yang sangat tenang.
Pulau Karimun Jawa terdiri dari 27 pulau, namun hanya 5 pulau yang berpenghuni. Pengunjung akan merasakan sensasi tersendiri saat mendatangi pulau tak berpenghuni ini, Anda dapat bermain langsung dengan hewan-hewan di pulau ini.
Beberapa pulau dibentuk oleh terumbu karang dan ditutup dengan lapisan pasir yang menyembunyikan berbagai potensi pesona keindahan alam, pegunungan, pasir putih pantai dan dunia bawah laut.
Tempat wisata Karimun Jawa ini berlokasi sekitar 45 mil laut dari Jepara dan 80 mil laut dari Semarang. Panduan menuju lokasi klik disini.
Karimun Jawa ini dikembangkan sebagai wisata taman laut yang memiliki banyak spot yang cantik dan menarik.
Anda dapat snorkeling untuk menyaksikan keindahan biota laut, singgah di penangkaran hiu, tracking ke hutan mangrove, mengunjungi banyak pantai sekaligus, wisata kuliner dan wisata religi.
3. Air Terjun Songgo Langit
Destinasi wisata ini berada di daerah Bucu, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara yang menawarkan keindahan alam yang begitu memukau. Panduan menuju lokasi klik disini.
Air terjun ini memiliki ketinggian mencapai 80 meter yang tampak indah menjulang. Pengunjung dapat bebas berfoto ria dan menikmati kesegaran air dari tempat wisata instagramable ini.
Songgo langit dalam bahasa Indonesia artinya Penyangga Langit, jadi dinamakan Songgo Langit kerana air terjun ini memiliki pemandangan yang lurus ke atas seolah hampir menyangga langit.
Air Terjun Songgo Langit, sumber airnya berasal dari aliran sungai yang membelah hamparan area persawahan diatas air terjun.
Tiket masuk ke wisata Air Terjun Songgo Langit ini masih sangat murah, hanya sekitar Rp 1.500 hingga Rp 2.000 saja.
4. Gua Manik
Gua Manik menawarkan perpaduan keeksotisan bukit dengan keindahan pantai. Sebelum menjadi destinasi wisata, gua manik merupakan area penunjang untuk merawat penderita kista.
Karena keindahan dan pesona yang dimilikinya, maka lambat laun gua manik ramai dikunjungan wisatawan. Pengunjung bisa bersantai dan berfoto ria di sejumlah spot foto menarik yang telah disediakan oleh pihak pengelola.
Salah satu spot foto yang menarik pengunjung adalah mercusuar yang menghadap langsung ke arah pantai dan bukit.
Harga tiket masuk ke destinasi wisata gua manik juga masih sangat terjangkau, sekitar Rp 5.000 hingga Rp 10.000 saja.
Tempat wisata Gua Manik berada di daerah Banyumanis, Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, panduan menuju lokasi bisa klik disini.
5. Hutan Wisata Sreni
Tidak hanya pantai, Jepara juga memiliki wisata hutan terkenal, yaitu Hutan Wisata Sreni atau Sreni Indah.
Destinasi wisata ini berada di kaki Gunung Muria yang merupakan hutan pinus dengan hawa sejuk dan indah.
Hutan Wisata Sreni merupakan kawasan hutan lindung yang juga dikembangkan sebagai kawasan wisata.
Pengunjung disediakan instalasi unik untuk berfoto ria dan juga gardu pandang di atas pohon pinus yang menarik.
Kawasan Hutan Wisata Sreni memiliki area seluas 110 hektare yang dikelola oleh Perhutani dan juga sering menjadi tempat berkemah yang menyenangkan.
Hutan Wisata Sreni berada di Desa Bategede, Kecamatan Nalumsari, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Rute menuju lokasi bisa klik disini.
6. Jepara Ourland Park
Salah satu tempat wisata hits di Jepara yang lain adalah Jepara Ourland Park atau Jepara Ocean Park. Taman rekreasi ini sekaligus waterpark yang selalu menjadi tempat wisata favorit pilihan keluarga.
Terdapat 36 macam wahana air serta seluncuran seru yang menantang di Jepara Ourland Park. Tidak hanya itu, tempat wisata ini juga terdapat permainan lain yaitu gokart dan paintball.
Tiket masuknya ke Jepara Ourland Park masih cukup terjangkau, yakni Rp 35.000 saat hari biasa dan Rp 50.000 saat weekend dan hari libur. Buka setap hari mulai pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB.
Jepara Ourland Park berada di Mororejo, Mlonggo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Rute menuju lokasi bisa klik disini.
7. Pantai Pungkruk
Pantai Pungkruk merupakan salah satu pantai terindah, gratis dan buka buka 24 jam yang menjadi destinasi wisata hits di Jepara.
Pantai ini terletak di Mororejo, Mlonggo, Kabupaten Jepara, lokasinya tidak jauh dari Jepara Ourland Park. Rute menuju Pantai Pungkruk bisa klik disini.
Kontur pantai yang datar dan spot menarik di sepanjang garis pantai menjadi salah satu ciri khas Pantai Pungkruk.
Pengelola menyediakan gazebo bagi pengujung yang ingin bersantai menikmati indahnya panorama sunset saat menjelang senja.
Batu karang di tepian pantai dan area huta bakau disisi pantai bisa menjadi spot foto favorit untuk memperkaya media sosial Anda.
Itulah beberapa destinasi wisata hits di Jepara. Panorama super cantik di Kota Ukir bisa bikin seru piknik saat liburan akhir pekan bersama keluarga.
Selamat berlibur!