daunkelor.com – Bingung menyiapkan bekal makan siang untuk anak dan suami? Ada banyak resep bekal makan siang yang sehat, seperti tumis nugget ayam, chicken katsu dan nasi goreng Jepang.
Agar anak dan suami tidak jajan sembarangan, maka ada baiknya untuk menyiapkan bekal makan siang. Tidak hanya lebih hemat, tetapi Anda juga dapat memilih makanan favorit sesuai selera.
Menyiapkan bekal makan siang yang sehat untuk orang tersayang, seperti suami dan anak, Anda bisa memberikan tampilan yang menarik, seperti menggunakan bentuk cetakan dengan lauk yang beragam dan menyelipkan pesan selamat makan.
Resep Bekal Makan Siang yang Sehat
Nah, agar tidak bosan, ada beberapa resep bekal makan siang yang bisa bisa coba. Selain rasanya yang enak, tentu saja bahan lebih sehat dan cara membuatnya cukup mudah.
Berikut ini beberapa resep dan cara membuat resep bekal makan siang yang sehat, dirangkum dari berbagai sumber, yuk simak!
1. Chicken Katsu
Bahan Chicken Katsu
1. 3 buah dada ayam fillet
2. 3 sendok makan tepung bumbu
3. 2 butir telur
4. 1 sendok teh garam
5. 1/2 sendok teh merica bubuk
6. Tepung roti secukupnya
7. Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Chicken Katsu
1. Pertama, siapkan bahan, baluri dada ayam dengan garam dan merica, lalu diamkan selama kurang lebih 15 menit.
2. Kemudian, kocok lepas telur, campur dengan tepung bumbu. Celupkan dada ayam ke dalam telur.
3. Setelah itu, gulung ke tepung roti dan dinginkan ke dalam freezer selama kurang lebih 30 menit.
4. Selanjutnya, panaskan minyak dan goreng ayam dengan api sedang hingga berwarna kecoklata dan tampak krispy.
5. Sajikan bekal makan siang chicken katsu dengan nasi dan tempat sesuai selera.
2. Nasi Goreng Jepang
Bahan Nasi Goreng Jepang
1. 1 piring nasi putih
2. 1 butir telur ayam, kocok lepas
3. 2 buah sosis, potong sesuai selera
4. 1 batang daun bawang, iris tipis
5. 1 sendok teh shoyu, bisa diganti kecap asin
6. 2 sendok makan mayonaise
7. Lada bubuk secukupnya
8. Garam secukupnya
Cara Membuat Nasi Goreng Jepang
1. Pertama, campurkan nasi putih dengan mayonaise hingga merata.
2. Kemudian, goreng orak-arik telur dan sisihkan.
3. Setelah itu, tumis sebentar sosis hingga matang, lalu masukkan daun bawang. Aduk rata.
4. Selanjutnya, masukkan nasi, shoyu dan telur orak-arik dan aduk rata.
5. Kemudian, masukkan garam dan lada bubuk secukupnya. Koreksi pas, lalu angkat.
6. Sajikan bekal makan siang nasi goreng jepang dengan tempat yang disukai.
3. Tumis Nugget Ayam
Bahan Tumis Nugget Ayam
1. 9 biji nugget
2. 2 siung bawang putih, memarkan dan cincang
3. 1/2 sendok teh bawang bombay, cincang
4. 3 buah cabe rawit, iris tipis
Bahan Saus Tumis Nugget Ayam
1. 1 sendok teh saus tiram
2. 1 sendok makan saus tomat
3. 1 sendok teh kecap manis
4. 1 sendok makan saus cabe
5. merica bubuk secukupnya
6. garam secukupnya
7. Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Tumis Nugget Ayam
1. Pertama, goreng nugget hingga matang kecokelatan, lalu potong-potong.
2. Kemudian, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum baunya, lalu masukkan cabe rawait dan tumis sebentar hingga matang.
3. Setelah itu, campurkan semua bahan saus, tuangkan ke dalam tumisan. Aduk rata.
4. Selanjutnya, masukkan nugget dan aduk rata dengan bumbu. Koreksi rasa. Angkat.
5. Sajikan bekal makan siang tumis nugget ayam dengan nasi dan pakai tempat yang disukai.
Itulah beberapa resep dan cara membuat bekal makan siang yang sehat. Cocok untuk bekal makan siang yang sehat bago orang tersayang, yakni Anak dan suami. Bisa bikin semangat anak dan suami.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!