daunkelor.com – Punya daging kambing, enaknya dimasak apa ya? Tongseng kambing kecap bango bisa menjadi pilihan. Sebab disamping cara membuatnya yang tidak terlalu sulit, tongseng kambing kecap bango juga memiliki cita rasa yang enak dan lezat.
Pada dasarnya tongseng merupakan hidangan daging yang berkuah dengan bumbu rempah. Tongseng pada umumnya menggunakan daging kambing atau daging sapi, namun ada juga tongseng daging ayam.
Bumbu tongseng biasanya tumisan yang terbuat dari campuran bawang putih, bawang merah, garam, kunyit, cabai dan jahe. Kuah yang pekat dengan tambahan kecap bango akan memperkaya rasa yang menjadikan tongseng sebagai menu makanan yang sangat menggugah selera.
Tongseng kambing kecap bango dihidangkan dengan nasi hangat, sambal dan kerupuk akan menjadi hidangan keluarga yang sangat istimewa. Nah, bila penasaran sobat d’kelor dapat membuat sendiri dirumah dengan mengikuti resep dan cara membuat tongseng kambing kecap bango di bawah ini, yuk simak!
Resep Tongseng Kambing Kecap Bango
Bahan Tongseng Kambing Kecap bango
1. 500 gram daging kambing (tanpa lemak)
2. 800 ml santan encer
3. 5 buah cabai rawit merah (iris)
4. 3 buah bawang merah (iris tipis)
5. 1 buah tomat merah (potong-potong)
6. 150 gram kol (potong-potong)
7. 3 sendok makan kecap bango (manis)
8. 2 batang daun bawang (potong-potong)
9. 1 batang serai (ambil putihnya saja dan memarkan)
10. 2 cm lengkuas (memarkan)
11. 4 lembar daun salam
12. 1 liter air
13. 4 sendok makan minyak (untuk menumis)
Bumbu Halus
1. 5 buah bawang merah
2. 3 siung bawang putih
3. 3 buah kemiri (sangrai)
4. 2 cm jahe
5. 1 sendok teh garam
6. 4 butir merica putih
7. 3 cm kunyit (bakar)
8. 1 sendok teh ketumbar butiran
Cara Membuat Tongseng Kambing Kecap Bango
1. Pertama, panaskan air dalam panci hingga mendidih, masukkan daging kambing dan dua lembar daun salam, rebus hingga daging matang dan empuk. Angkat dan buang airnya. Potong daging sesuai selera.
2. Kemudian, rebus santan, bumbu halus yang sudah diblender, daun salam, serai dan lengkuas sambil diaduk hingga mendidih. Sisihkan.
3. Setelah itu, panaskan minyak, lalu tumis bawang merah, cabe rawit merah dan daging kambing hingga harum baunya.
4. Selanjutnya, tambahkan kol dan tumis hingga kol layu. Masukkan kecap bango dan aduk rata.
5. Tuangkan kuah santan, tunggu hingga mendidih. Kemudian tambahkan daun bawang dan tomat, masak hingga matang. Koreksi rasa. Angkat.
6. Sajikan tongseng kambing kecap bango dengan nasi putih hangat.
Itulah resep dan cara membuat tongseng kambing kecap bango yang enak dan lezat sangat cocok menjadi hidangan istimewa buat keluarga dirumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!